Kamis, 22 Oktober 2015

Railing Tangga Minimalis untuk Desain Interior

Desain interior minimalis sedang digandrungi oleh masyarakat di semua tingkat lapisan ekonomi. Kalangan atas, menengah, dan bawah senang akan model minimalis untuk tempat tinggal yang dicintainya. Selain karena modelnya yang sederhana, biaya yang relatif murah merupakan faktor utama pemilihan desain interior minimalis oleh masyarakat. 

Produk yang akan dibahas oleh appasco kali ini adalah railing tangga minimalis untuk desain interior model minimalis. Produk railing tangga menjadi hal yang penting tatkala pemilik rumah menambahkan ruangan dibagian atas rumah lamanya, atau lebih dikenal dengan meningkat rumah. Selain menjadi benda yang mengamankan proses transportasi dari lantai satu menuju lantai dua ataupun sebaliknya, railing tangga pada desain interior berfungsi untuk menambah kesan kolosal pada tangga tersebut. 

Sebagai contoh desain railing minimalis yang dipilih dibawah ini berfungsi untuk menambah kesan ketinggian dan kemegahan tangga yang dibuat. Hal ini dilakukan dengan membuat besi horizontal dominan dibandingkan besi vertikalnya, selain itu besi tersebut dimiringkan mengikuti kemiringan tangga agar tangga terlihat lebih tinggi dan megah.



Pemilihan bahan besi sangat krusial untuk menyelaraskan proporsi tangga dengan railingnya. Jika lebar tangga <60cm dan sudut kemiringan >45 derajat, disarankan menggunakan besi nako (kotak) ukuran 15x15mm dan 10x10mm. Hal ini dilakukan untuk mengimbangi kesan sempit dan curamnya tanga dengan memberi luasan area terbuka yang besar pada railing. Namun jika lebar tangga >75 dan kemiringan <45 derajat maka bahan besi hollow 40x40mm dan 40x20mm dapat diaplikasikan untuk meningkatkan kesan megah dari tangga tersebut. Penambahan hanheld kayu juga dapat diaplikasikan untuk menambahkan kesan natural pada desain interior minimalis rumah tercinta anda. 

Semoga bermanfaat,
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar