Senin, 26 Oktober 2015

Pagar Minimalis Dengan Ornamen Plat Esser

Pada kesempatan ini Appasco akan membahas mengenai pagar dalam fungsinya memaniskan tampilan rumah anda. Pagar mencerminkan keinginan pemilik rumah untuk menampilkan persona rumahnya kepada khalayak ramai, alias pemilik rumah ingin memperlihatkan seperti apa pribadinya dalam bentuk tampilan rumah.

Model pagar sangat bervariasi, salah satunya adalah model minimalis yang diberi kesan tegas dengan penambahan ornamen plat esser. Klien kami yang memesan desain ini menyebutnya pagar model Jepang, karena dia pernah melihatnya sewaktu di negara tersebut. Wallahu alam, [:)].

Kesan yang ditampilkan oleh desain ini adalah minimalis sederhana dan tegas. Kesan minimalis diperoleh dari pemakaian bahan besi galvanis hollow 40x40 sebagai frame dan besi galvanis hollow 40x20 sebagai isian. Penempatan besi galvanis hollow 40x20 didepan frame pada posisi horizontal-lah yang memberikan kesan sederhana, posisi horizontal mempersilahkan khalayak untuk meninjau kondisi didalam rumah sedikit lebih leluasa dibandingkan penempatan pada posisi vertikal. Untuk memberikan batasan pada khalayak maka dibuatlah penghalang penuh dari plat esser pada posisi bawah pagar. Pemberian batasan plat esser pada bagian bawah dimaksudkan untuk memberi kesan tegas pada pagar agar khalayak tidak berlebihan meninjau kondisi dalam rumah.

Pembuatan pagar ini memerlukan waktu 3 hari, dimulai dari proses perakitan hingga tahap finishing. Tahap finishing dilakukan dengan menghaluskan sambungan antar besi, pemberian dempul, dan pemberian lapisan cat primer (zinc-chromate) pada pagar yang sudah jadi. Proses pemberian cat primer dan cat utama dilakukan dengan metode air-spray seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Cat primer yang digunakan merupakan cat khusus besi yang memiliki daya adhesi tinggi terhadap logam besi. Hal ini memberikan perlindungan maksimal pada korosi, walaupun bahan yang kami gunakan sudah berupa besi galvanis yang anti karat ^^. Setelah proses pemberian cat dasar selesai, maka pagar harus didiamkan selama 2 jam agar cat mengering, setelah itu baru dilakukan proses pengecatan utama dengan warna yang dipilih konsumen (dalam pekerjaan ini warna hitam gloss). Beginilah tampilan pagar yang sudah selesai dicat.




Oke, sampai disini dulu penjelasan mengenai pagar minimalis dengan ornamen plat essernya, sampai bertemu di entri selanjutnya.. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar